
Kejenuhan merupakan suatu perasaan bosan terhadap situasi lingkungan sekitar kita. Kejenuhan dapat terjadi dimana saja dan tidak menutup kemungkinan juga dapat terjadi di lingkungan tempat kita bekerja. Salah satu faktor penyebab kejenuhan ialah situasi yang monoton dalam pekerjaan rutin kita. Menurut Sylvina Savitri (www.experd.com/news-articles/articles/18/ tanggal 12 maret 2010) mengatakan bahwa "
Pekerjaan yang kurang menantang, tidak memberikan otonomi dan tanggung jawab yang berarti pun bisa memicu timbulnya jenuh. Selain itu dikatakannya bahwa
pada dasarnya otak manusia selalu membutuhkan stimulasi dan tantangan. Hal ini yang menjadikan kita bersemangat mengerjakan tugas baru, karena otak bekerja untuk mengatasi tantangan yang diberikan. Setelah kita menguasai tugas baru tersebut, antusiasme kita kerap turun, timbul rasa jenuh karena otak secara otomatis hanya tinggal mengulang saja." Hal ini berkaitan dengan keseharian kita bekerja di Dinas PKP-PK yang bersifat stand by menunggu sesuatu yang tidak diharapkan terjadi, dan sudah tidak dipungkiri lagi kejenuhan bakal menghantui setiap personil PKP-PK yang tidak menyelingi kesehariannya dengan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat dan menunjang operasional.